Pasarliga99.com - Kekalahan anak asuhnya kala menghadapi Timnas Indonesia dihadapi dengan kesatria oleh Stephen Ng. Pelatih Timnas Brunei Darussalam ini mengaku timnya kalah kelas dari Indonesia.
"Selamat kepada Indonesia yang telah memenangi laga ini. Banyak pemain berkualitas di Indonesia," ujar Stephen.
"Kami memang lebih banyak tertekan sepanjang pertandingan," sambungnya.
Menurut juru taktik asal Singapura ini, anak asuhnya lengah dalam menghadapi skema bola mati. Terbukti, gol-gol yang bersarang ke gawang Brunei bermula dari bola mati.
"Namun, ini bagus bagi kami untuk mendapatkan pelajaran di pertandingan pertama melawan tim kuat," tuturnya.
Sebelumnya, Timnas Brunei Darussalam harus mengakui ketangguhan Timnas Indonesia pada ajang Aceh World Solidarity Cup (AWSC) 2017. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Sabtu (02/12) mereka kalah dengan skor 0-4.
Dengan kekalahan ini, Brunei sementara berada di dasar klasemen. Mereka kalah jumlah gol kebobolan dibanding Mongolia, yang baru kebobolan tiga gol.
Sementara, Stephen menyebut bahwa saat ini timnya tak dalam kondisi baik, terutama usai kekalahan ini. Namun, ia tak mau menyerah.
"Kami masih ada dua peluang dalam dua pertandingan tersisa," tandasnya.
0 komentar :
Posting Komentar