Pasarliga.org - Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengaku sangat senang mengumpulkan benda-benda antik dari berbagai tempat. Selama berada di Indonesia, pelatih asal Argentina tersebut juga berencana mengumpulkan benda antik nan tradisional.
Sejauh ini, mantan pelatih Johor Darul Takzim tersebut telah mendapatkan miniature becak dan sepeda onthel. Dua benda ini, ia dapatkan setelah berkunjung dari Yogyakarta selama melakoni pemusatan latihan.
”Saat ini baru beli dua barang itu. Nanti, saya pasti akan tambah lagi koleksi barang dari Indonesia, terutama dari Bandung,” ucap Gomez seperti dilansir laman resmi Maung Bandung.
Terhadap hobinya ini, Gomez mengaku sering mendapat omelan dari istrinya. Namun ia tak acuh. Ia bahkan menegaskan ingin membawa pulang benda antik sebanyak satu peti ketika pulang ke Argentina.
”Istri saya suka protes dengan hal ini, tapi saya cuek saja. Lihat saja, pulang ke Argentina, saya akan membawa satu peti penuh barang-barang antik dari Indonesia,” jelasnya.
Kegemaran Gomez pada benda antik tidak dimulai baru-baru ini saja. Ia sudah mengumpulkan benda antik sejak lama. Di setiap tempat yang ia kunjungi, yang ia cari adalah benda antik yang menjadi ikon tempat tersebut.
”Saya memang suka benda-benda tradisional. Ke Myanmar, Thailand, Italia, saya harus membawa pulang benda yang menjadi ikon tempat tersebut,” tuturnya.
0 komentar :
Posting Komentar