Pasarliga88.com - MEDAN - PSMS Medan berhasil memetik kemenangan di kandang sendiri. Sukses ini sangat penting mengingat Ayam Kinantan berhasil memenangkan duel klasik, mengalahkan Persija Jakarta 3-1.
Tampil di Stadion Teladan, Medan, Jumat (6/4/2018), tim asuhan Djadjang Nurdjaman yang tak mau kehilangan angka di depan pendukungnya sendiri, langsung menekan Persija. Peluang pun langsung diperoleh setelah Suhandi bisa melemparkan umpan lambung meski masih di atas mistar gawang Adritany.
Sebaliknya Persija bermain tenang di awal laga. Sebuah gebrakan di menit ketiga gawang PSMS sempat bergetar akibat ulah Mario Simic. Namun gol tersebut dianulir karena sebelumnya Jamierson dinyatakan offside.
Permainan menekan, diselingi aksi keras pemain PSMS mampu meredam Persija. Simic pun sempat menunjukkan aksinya karena terus dijaga ketat Roni Fatahilah.
Di tengah tekanan PSMS, Macan Kemayoran berhasil mencuri gol di menit 23. Rohit Chand berhasil membuat gol indah dengan tendangan voli meneruskan tendangan bebas Riko Simanjuntak.
0 komentar :
Posting Komentar